Secara sederhana, SOSIAGO adalah versi 2018 dari iBlogMarket. Jika Anda sebelumnya pernah mengetahui cara “bermain” di iBlog Market, tentu sudah tidak asing lagi dengan proses kerja yang memiliki alur terstruktur rapi bagi para influencer dalam mengerjakan tugas dan meraih penghasilan. Selain banyaknya advertiser Indonesia yang sudah membuat campaign, baik untuk channel Blog, Instagram maupun Youtube, yang membuat platform Influencer Marketing ini semakin layak untuk di coba adalah sistem teknologi yang diterapkan dalam mempertemukan blogger pedalaman seperti saya dengan brand-brand besar.
Oh iya, gambar di atas yang bertuliskan “the influencer” merupakan kaos yang sangat spesial. Sebab, baju itu adalah pemberian dari iBlogMarket pada tahun 2016 silam.
Selama menjadi influencer di www.sosiago.id, cukup sering melihat tangkapan layar (screenshot) penghasilan seorang rekan yang dibagikan di media sosial. Kalau diamati dengan seksama, mungkin Anda juga bisa mengikuti jejak orang-orang yang telah berhasil mendapatkan “gaji” yang cukup lumayan (jika tidak ingin dibilang besar). Bagaimana caranya?
Yang terlihat dari luar, saya mencoba menyimpulkan cara bermain SOSIAGO yang efektif adalah sebagai berikut:
- Tentu saja harus memiliki akun di SOSIAGO terlebih dahulu. Jika belum punya, silakan lihat menuju ke https://www.sosiago.id/signup. Dan jika Anda ingin melihat terlebih dahulu tipe influencer yang ada di SOSIAGO, silakan ke Daftar Gratis dan Coba SOSIAGO Influencer Marketing Sekarang.
- Isi data diri dengan benar dan lengkap (terlebih data rekening bank, wajib teliti ini). Jangan lupa lengkapi dengan foto paling ganteng atau cantik agar advertiser melihat bahwa Anda “real”, bukan akun abal-abal.
- Daftarkan semua blog yang kalian miliki. Saat ini, pendaftaran akan berjalan lancar jika blog Anda memiliki “https”. Beli? Pakai aja yang gratisan kalau terkendala masalah biaya. Bisa menggunakan SSL gratis dari
CloudFlare
ataupun dariLet's Encrypt
. - Mereka yang berpenghasilan puluhan juta memiliki puluhan hingga (mungkin) ratusan blog. Blog yang memang dibangun dengan memperhatikan Domain Authority (DA), Page Authority (PA), Traffic, Alexa Rank serta topik yang beragam. Mengapa topik harus beragam? Karena di SOSIAGO, advertiser akan melihat blog yang dikelola adalah blog yang memiliki niche khusus atau umum. Jika mampu, buatlah blog bertopik tunggal, jangan gado-gado. Memang berat di awal, tapi kalau sudah jadi, hm… Pasti sedap ini ๐
- Jika dapat task/job, segera kerjakan. Jangan menunda-nunda atau malah berlarut-larut hingga expired. Sebab, jika tidak dikerjakan hingga batas waktu yang ditentukan, akan dilempar ke blogger lain. Yah, ga papa juga sih kalau Anda tidak mengerjakan, mudah-mudahan aja dilempar ke saya job-nya ๐
Apalagi yang bisa dibanggakan pengangguran ini kalau bukan kecepatan dalam mengerjakan job?
Sementara yang terlihat adalah 5 poin di atas. Jika dibreakdown lagi, jelas akan lebih banyak. Belum lagi cara mencari domain yang sudah memiliki DA/PA dan memiliki history yang baik dan lain sebagainya. Kalau dijelaskan semua, mungkin tulisan ini udah macam seminar internet marketing khusus influencer aja wkwkwk
Kalau ada kebetulan yang membaca tulisan ini dan memiliki pengalaman bermain SOSIAGO serta ingin menambahkan di luar lima cara di atas, kolom komentar selalu tersedia ๐
Pada akhirnya, nominal jumlah penghasilan hanyalah sekedar angka. Yang penting berkah dan banyak #eh
Tulisan ini juga melengkapi pertanyaan “Apa yang dikerjakan pengangguran seperti saya?“, SOSIAGO ini merupakan salah satu -dari sekian banyak cara- jalan mendapatkan penghasilan dari internet.
Jadi, jika Anda seorang blogger, dan belum pernah mendapatkan sepeser pun pendapatan dari internet, ada baiknya Anda Coba SOSIAGO Influencer Marketing!
Bukan zamannya lagi berpenghasilan tetap; yang penting adalah tetap berpenghasilan